Selasa, 15 Juni 2010

tahun 2010 pupuk berlebih

Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, 2010 sama sekali tidak ada isu tentang kelangkaan pupuk, tidak hanya urea tapi semua jenis pupuk. Bahkan hingga Juni 2010 semua pabrik pupuk BUMN kelebihan stok. Di Petrokimia Gresik tumpukan pupuk di luar gudang indoor tampak di sepanjang jalan sekitar pabrik. Diperkirakan seluruh stok bulan Juni sekitar 700 ribu an ton.

kenapa bisa tidak langka?

1. isu kenaikan harga pupuk sejak 2009. kenaikan harga pupuk direncanakan diberlakukan bulan Oktober 2009. Desas-desus ini sudah didengar para petani, mereka sudah ancang-ancang, melakukan stok di tempat mereka. Kios dan distributor juga siap-siap melakukan stok maksimum yang diijinkan. Kenyataannya isu kenaikan harga pupuk tsb tidak terbukti. Sudah terlanjur numpuk stok ternyata harga tidak naik !

2. Musim tanam mundur. Di Jawa hujan biasanya mulai turun pada pertengahan Nopember, ternyata mundur. Hujan baru mulai pada akhir Desember 2009. Tanam padi juga mundur, pupuk makin banyak karena pabrik produksi terus.

3. Panen padi jelek. Bulan Maret sebagian petani padi sudah panen, tapi hasilnya banyak yang kurang memuaskan. Musim ini banyak serangan hama penyakit padi seperti Wereng coklat, penggerek batang, tikus, dan penyakit busuk tangkai malai pirycularia. Akibatnya dilaporkan ratusan ribu hektar padi rusak berat sampai puso di Jabar, jateng dan Jatim. Kualitas padi juga jelek karena panen tidak sempurna akibat hama penyakit. Sawah saya di lamongan hasil padinya tidak laku dijual karena berasnya coklat dan remuk menjadi menir ketika digiling. Harga padi juga jatuh, petani padi rugi!

4. April 2010 harga pupuk naik. Panen padi jelek, petani padi rugi, ditambah berita pengumumam pemerintah bahwa harga pupuk naik mulai April 2010. Sampai 3 minggu sejak kenaikan harga pupuk terjadi shock, pantauan saya di Kab pangkep (Sulsel, Gresik, lamongan, Lumajang, jember) menunjukkan bahwa di kios-kios pupuk tidak ada pembelian oleh petani.

Hujan pada tahun ini juga sangat bagus, alhmdulillah. Curahnya tidak terlalu tinggi sehingga tidak banyak banjir seperti tahun-tahun yang lalu. disamping itu sebarannya juga bagus, bulan juni yang biasanya sudah kemarau tapi untuk tahun ini masih banyak hujan. Tanaman padi di Jawa saat ini tampak bagus mudah-mudahan petani panen padinya juga bagus baik jumlah, mutu, dan harga jualnya supaya petani bisa tersenyum.

Tidak ada komentar: